Jumat, 11 Maret 2011

HUT Ke-17, Justin Bieber Donasi USD17 Ribu

S ANGELES - Justin Bieber mengajak para penggemarnya menyumbangkan uang untuk amal dalam rangka perayaan ulang tahunnya ke-17.

Penyanyi yang banyak digandrungi remaja putri itu ingin menyumbang uang tunai sebesar USD17 ribu untuk penyaluran air melalui sebuah organisasi nirlaba yang memproduksi air minum bersih dan aman kepada orang-orang di negara berkembang.

Dalam sebuah posting di halaman penggalangan dana, dia menulis, "Saya telah memiliki tahun yang luar biasa dan itu semua karena para penggemar membantu mencapai impian saya. Tahun ini, saya ingin ulang tahun saya untuk membantu orang lain. Daripada meminta hadiah, lebih baik saya meminta teman-teman, keluarga dan penggemar untuk mempertimbangkan menyumbang USD17 ribu untuk ulang tahun saya ke-17 dalam rangka membantu membuat perubahan".

Penembang Baby itu sangat peduli dengan kesehatan anak-anak. Apalagi, ribuan anak diketahui meninggal akibat tidak mendapat air bersih. Demikian dilansir Aceshowbiz, Rabu (2/3/2011).

"Apakah kalian tahu bahwa sekira 4.500 anak-anak meninggal setiap hari akibat penyakit yang ditularkan melalui air? Dengan membangun proyek air bersih untuk desa-desa yang membutuhkan, kita dapat mencegah hal ini dari semua sumbangan untuk membangun proyek air bersih di negara berkembang," paparnya.(ang)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar